NIGERIA (Arrahmah.com) – Puluhan orang dikabarkan tewas dalam beberapa ledakan yang mengguncang kota timur laut Nigeria Maiduguri pada Sabtu (7/3/2015), warga setempat mengatakan, sebagaimana dilansir WB.
Sebuah ledakan terjadi pada siang hari di dekat pasar lokal di sepanjang jalan Baga, diikuti dengan ledakan kedua di sebuah pasar utama.
Samson Adeniji, seorang warga setempat yang berada di sekitar wilayah Baga ketika ledakan itu terjadi, mengatakan, banyak orang mungkin telah meninggal akibat ledakan ini.
“Sebuah kendaraan roda tiga berusaha untuk memasuki pasar Baga sekitar pukul 12 siang dan tiba-tiba ledakan itu terjadi, dari kendaraan itu,” katanya kepada Anadolu Agency.
“Tempat itu ramai karena ada banyak penjual buah dan pedagang lain di sana, banyak orang yang mungkin telah tewas,” tambahnya.
Penduduk mengatakan mereka mendengar ledakan ketiga di kota besar itu sekitar pukul 12:32.
Sebuah sumber militer mengonfirmasi ledakan itu, tapi tidak memberikan rincian.
Sebuah sumber di Rumah Sakit Maiduguri mengatakan delapan mayat telah dibawa dari ledakan Baga sejauh ini dan lebih dari dua belas lainnya terluka.
“Tim penyelamat masih terlibat dalam proses evakuasi,” katanya.
(banan/arrahmah.com)