DAMASKUS (Arrahmah.com) – Pejuang oposisi Suriah pada Jum’at (29/1/2016) berhasil membebaskan desa al-Buweida di utara pedesaan Hama menyusul pertempuran sengit dengan pasukan Asad dan milisi Syiah, koresponden Orient News, Feras Karam, melaporkan.
Dia juga menambahkan bahwa 8 tank hancur, puluhan pasukan Asad dan para milisi Syiah tewas.
Pejuang oposisi mengumumkan pada Jum’at (29/1) dimulainya operasi militer di Hama, sebelah utara dan barat Hama yang merupakan operasi terbesar sejak jet Rusia mulai melancarkan serangan udara mereka di Suriah.
Di front al-Mahasna dan kota Sawan, pertempuran terus berlanjut saat pejuang oposisi berusaha untuk membebaskan kota Tal Malah dan al-Yabin. Dua tank hancur dan 9 pasukan Shabiha tewas.
(ameera/arrahmah.com)