WASHINGTON (Arrahmah.com) – Menurut salah seorang pejabat AS, pelebaran sayap Taliban di wilayah Selatan Afghanistan mungkin merupakan bagian dari dukungan langsung yang dilakukan agen intelijen di bawah militer Pakistan, disamping janji pemerintah Pakistan untuk memotong gerak militan di Afghanistan.
Menurut laporan harian AS, dukungan yang diberikan berupa uang, suplai militer, dan bimbingan strategi penyerangan untuk pemimpin Taliban yang sedangan bersiap-siap menyambut kedatangan pasukan tambahan sekitar 17.000 ke Afghanistan dalam waktu dekat.
Masih menurut harian AS, dukungan untuk Taliban, juga kelompok militan lainnya, dikoordinir oleh mata-mata yang beroperasi di wilayah suku Pakistan. Directorate for Inter-Service Intelligence (ISI) secara teratur melakukan pertemuan dengan pemimpin-pemimpin Taliban untuk mendiskusikan serangan-serangan di Afghanistan.
Pejabat Amerika mengatakan bukti yang menunjukkan pertalian antara pemimpin Taliban dengan mata-mata Pakistan didapatkan dari pengawas elektronik dan informan yang dapat dipercaya. Namun, AS hanya mengumbar bukti-bukti tersebut melalui kata-kata tanpa berani memperlihatkannya di depan khalayak.
Gambar : wilayah Selatan Afghanistan
(Hanin Mazaya/arrahmah/TUM)