WASHINGTON (Arrahmah.com) – Presiden AS Donald Trump dan ibu negara Melania Trump dinyatakan positif terinfeksi corona setelah melalui tes pada Jumat (2/10/2020). Hasil positif dari tes tersebut datang hanya berselang beberapa jam setelah Gedung Putih mengumumkan bahwa ajudan senior Hope Hicks positif terinfeksi corona setelah bepergian dengan Presiden beberapa kali dalam sepekan ini.
Trump yang kini berusia 74 tahun, menempatkannya pada risiko komplikasi yang lebih tinggi akibat terinfeksi virus corona, yang hingga kini telah menewaskan 205.000 orang di Amerika.
“Malam ini, @FLOTUS dan saya dinyatakan positif Covid-19. Kami akan segera memulai proses karantina dan pemulihan. Kami akan melalui ini BERSAMA,” tulis Trump dalam akun Twitternya.
Melalui sebuah memorandum, dokter khusus Presiden mengatakan bahwa “Presiden dan ibu negara baik-baik saja saat ini dan berencana untuk tetap berada di rumah di Gedung Putih selama masa pemulihan mereka”.
Sebelumnya, dalam sebuah wawancara dengan Fox News pada Kamis (1/10) Trump mengatakan, “Saat ini kami sedang menunggu hasilnya, apakah kami akan dikarantina atau bahkan telah terinfeksi, kami tidak tahu”. (rafa/arrahmah.com)