NEW DELHI (Arrahmah.id) — Pihak berwenang di ibu kota India, New Delhi, menskors seorang petugas polisi pada hari Jumat (8/3/2024) setelah dia menendangi pria saat shalat berjamaah.
Dilansir Anadolu Agency (8/3), kejadian yang terjadi di kawasan Inderlok, New Delhi ini terekam dalam video dan viral di media sosial, sehinggamemicu kemarahan dan kecaman.
Dalam video itu, nampak jamaah shalat Jumat yang sedang menunaikan shalat di jalan raya tiba-tiba ditendang polisi.
Sejumlah jamaah coba mencegah sehingga akhirnya terjadi kericuhan di tempat.
Insiden ini mendapat kecaman dari partai oposisi utama India.
Kongres “mengutuk keras tindakan tidak manusiawi seperti itu selama ibadah, shalat, atau doa agama apa pun,” tulis Kongres Nasional India unit Delhi pada X.
“Pemerintah harus segera mengambil tindakan terhadap personel polisi yang bersalah.”
Perwira senior polisi Delhi, Mukesh Kumar Meena, mengatakan kepada media malam ini bahwa “situasi di daerah tersebut telah normal dan lalu lintas telah kembali normal di daerah tersebut.” (hanoum/arrahmah.id)