BEIRUT (Arrahmah.com) – Pemimpin “Hizbullah”, Hassan Nasrallah, mengatakan kelompoknya tidak menuntut pengunduran diri pemerintah Libanon di tengah protes massa terhadap rencana untuk menerapkan pajak baru.
“Masalahnya bukan dengan pemerintah, tetapi dengan agenda,” kata Nasrallah dalam komentar pertamanya tentang protes.
Puluhan ribu turun ke jalan-jalan di Libanon pada Jumat untuk memprotes rencana pemerintah untuk mengenakan biaya pada panggilan melalui Whatsapp dan aplikasi serupa.
Nasrallah mengatakan demonstrasi menunjukkan bahwa orang-orang Libanon, terutama yang miskin, tidak dapat menanggung beban pajak baru.
Perdana menteri Libanon, Saad Al-Hariri, membatalkan pertemuan kabinet yang rencananya akan berlangsung pada hari Jumat, di tengah-tengah seruan agar dia mengundurkan diri, media massa Libanon melaporkan.
Hariri mendeklarasikan ultimatum 72 jam untuk mitranya di pemerintahan, untuk mengumumkan dukungan mereka untuk reformasi dan rencana anti-korupsi, yang sudah disepakati.
Selama pernyataannya, Nasrallah menambahkan:
Jika pemerintah saat ini, atau pemerintah lain, mengambil langkah-langkah praktis dengan mengakhiri pemborosan dan korupsi dan menggabungkan lembaga, itu akan menghemat banyak dan krisis akan berakhir
Pemimpin “Hizbullah” kemudian menyerukan untuk mengadopsi “rencana di mana orang kaya, miskin, para pemimpin dan bank akan berkorban untuk mengakhiri krisis”.
Libanon memiliki salah satu beban utang tertinggi di dunia sebesar $ 86,2 miliar pada kuartal pertama tahun ini. Ini disertai dengan tingginya pengangguran kaum muda yang telah membawa orang-orang di ujung tanduk.
(fath/arrahmah.com)