WASHINGTON (Arrahmah.com) – Jenderal David Petraeus, komandan perang AS di Afghanistan yang menggantikan jabatan Stanley McChrystal, mengatakan bahwa menangkap atau membunuh pimpinan al-Qaeda, Osama bin Laden, masih menjadi prioritas utama bagi Amerika Serikat, dikutip Xinhua pada Minggu (15/8/2010).
Berbicara pada Meet the Press NBC, Petraeus menyatakan bahwa bin Laden “masih menjadi sosok ikonik dan saya pikir menangkap atau membunuhnya masih jadi tugas yang sangat penting bagi semua pihak yang terlibat dalam agenda kontra-terorisme di seluruh dunia.”
Petraeus mengklaim bin Laden mungkin berada di daerah pegunungan yang sangat terpencil antara Afghanistan dan Pakistan.
Dalam wawancara di acara yang sama, Petraeus juga mengatakan jadwal penarikan pasukan Amerika ‘dari Afghanistan akan bergantung pada situasi di lapangan.
Sementara itu, Obama telah menetapkan bahwa Juli 2011 merupakan batas waktu untuk mulai menarik pasukannya. Petraeus mengatakan tantangannya sekarang adalah bagaimana caranya memperlihatkan bahwa keberadaan AS di Afghanistan membawa kemajuan. Namun sayangnya, sejauh ini tanda-tandanya pun belum terlihat. (althaf/arrahmah.com)