NEW JERSEY (Arrahmah.com) – Imran, pemuda Muslim New Jersey, Amerika Serikat (AS), secara inisiatif menyerukan Muslim Amerika khususnya, dan Muslim sedunia turut mengisi petisi agar AS mengehentikan bantuannya kepada “Israel” yang melanggar HAM Palestina melalui video Twitter-nya pada Rabu (9/7/2014) dengan tajuk “SHARE! – “My Father went to the Hospital Last Night” – A Call to Humanity for Gaza”.
Imran menyatakan bahwa ia begitu kaget dan sedih saat ayahnya dibawa ke rumah sakit karena sebuah kecelakaan kecil malam kemarin. Lalu ia sekeluarga menyaksikan ayahnya diobati dan dirawat di rumah hingga berangsur sembuh.
Namun, saat ia menyaksikan sebuah video “broadcast” yang “diblast” oleh followernya di Twitter, jantung Imran “serasa mau copot”. Gambar anak kecil bernama Kinan (6) terbujur di rumah sakit di Gaza dalam keadaan berdarah-darah dan kehilangan salah satu kakinya akibat serangan roket “Israel”. Dalam keadaan itu Kinan bukan mengaduh atau menangis histeris, bocah suci itu malah menanyakan ayah dan keluarganya.
Maasyaa Allah, “tak seperti aku”, ungkap Imran. Saat tahu ayahku kecelakaan aku malah panik, gusar tak karuan. Tetapi Kinan, ia terbangun dengan kaki diamputasi dan ayah serta semua anggota keluarganya gugur oleh “Israel” keji. Kinan tidak bisa berjumpa keluarganya lagi karena penjajahan yang tidak diliput media mainstream dunia.
Maka Imran mengetuk hati pemirsa video yang diunggahnya agar bersama membantu saudara-saudara dalam kemanusiaan. Kita dapat membantu dengan menjadi relawan, donasi, menyebarluaskan berita ini, atau hanya dengan mengisi petisi dengan link di bawah ini.
PETISI:
Dan jika Anda tidak punya akses ke laman peisi itu, kata Imran, mari kita doakan ke 41 nama saudara kita di Palestina yang gugur dalam dua hari terakhir serangan “Israel” pada link di bawah ini.
Serta demi meyakinkan dunia bahwa “Israel” adalah sejahat-jahatnya bangsa yang rasis, silakan bagikan video kekejaman mereka melalui link di bawah ini.
- Clear proof of Israel targeting homes in Gaza. Share!
- Bloody aftermath of Israeli airstrikes on Gaza.
- Israel in the Media vs. Reality. Please share this video.
- Israeli airforce attacking Palestinian homes in Gaza footage.
Imran mengatakan bahwa “saya disini tidak mengunggah video ini untuk menguras air mata anda… tapi saya ingin anda berbuat sesuatu secara konkrit”. Semoga ini menjadi jalan termudah kita untuk turut memperjuangkan Palestina seperti yang termaktub dalam Qur’an surat Al-Isra ayat 4 dan 5. Allahu Akbar! (adibahasan/arrahmah.com)