DUBAI (Arrahmah.com) – Militer Uni Emirat Arab (UEA) mengatakan pesawat militernya terjatuh selama pelatihan di negara Teluk, menewaskan dua awak di lokasi kejadian.
Militer UEA mengumumkan kecelakaan pesawat tersebut dalam sebuah pernyataan singkat pada Ahad (15/5/2016). Mereka mengatakan pilot dan instruktur tewas di tempat kejadian, lansir AP.
Pernyataan itu tidak menyebutkan jenis pesawat atau di mana dan kapan kecelakaan itu terjadi.
Uni Emirat Arab merupakan salah satu negara Arab yang militernya memiliki perlengkapan yang baik. Mereka menjadi bagian dari koalisi pimpinan AS yang melancarkan serangan udara di Irak dan Suriah serta koalisi pimpinan Saudi yang melancarkan serangan udara di Yaman.
Angkatan udaranya dilengkapi dengan jet tempur F-16 dan Mirage 2000 serta beberapa jenis pesawat angkut, helikopter dan pelatih. (haninmazaya/arrahmah.com)