KAIRO (Arrahmah.com) – Sebuah pesawat militer Mesir jatuh saat melakukan misi pelatihan pada Ahad (21/9/2014) setelah mengalami kegagalan teknis, menewaskan enam prajurit, ujar pernyataan militer Mesir.
Pesawat tersebut terjatuh sekitar 100 Km dari selatan Kairo, lanjut pernyataan mereka.
“Selama pelatihan militer, kegagalan teknis menyebabkan kecelakaan pesawat yang membawa pasukan di Kom Aushim di provinsi Fayoum, menewaskan enam tentara dan melukai seorang lainnya,” ujar militer Mesir seperti dilaporkan Al Arabiya.
Tidak ada rincian lebih lanjut tentang kecelakaan, termasuk jenis pesawat.
Kepala militer, Sedky Sobhy memerintahkan penyelidikan atas kecelakaan tersebut.
Pada 25 Januari, lima tentara tewas ketika helikopter mereka ditembak jatuh oleh Mujahidin di Semenanjung Sinai di mana pasukan junta Mesir memerangi pejuang Islam.
Sebelumnya di hari yang sama (21/9), dua polisi dilaporkan tewas dan enam terluka ketika bom meledak di dekat pos pemeriksaan di luar kantor pusat kementerian luar negeri di ibukota Kairo. (haninmazaya/arrahmah.com)