DUNDEE (Arrahmah.com) – Komunitas Muslim di Dundee, Skotlandia, melakukan kampanye menyebarkan pesan dakwah Islam di bus-bus kota dengan tujuan untuk mengubah kesalahpahaman tentang Islam di masyarakat Skotlandia.
Pesan-pesan Islam itu terpampang di badan bus sebagaimana iklan.
“Barangsiapa yang tidur dalam keadaan kenyang sementara tetangganya dalam keadaan lapar maka ia bukanlah bagian dari kami,” demikian salah satu kutipan hadits Rasulullah (shalallahu ‘alayhi wa sallam) yang ditulis dalam sebuah iklan di badan National Express Bus, lansir OnIslam pada Rabu (21/1/2015).
Kampanye tersebut mendapat pujian Mufti Abdur-Rahman, seorang ulama Muslim dan direktur ZamZamAcademy.com dan Al-Rayyan Istitute, yang menulis tweet di akun Twitter-nya: “Dakwah positif yang sangat bagus di Dundee Skotlandia. Dia bukanlah seorang mukmin sejati yang tidur dalam keadaan kenyang sementara tetangganya lapar.”
Kampanye ini bukanlah yang pertama kali yang dilakukan oleh Muslim Dundee untuk meluruskan pemahaman tentang Islam.
Pekan lalu, Muslim Message Society di Dundee memberikan bunga mawar dan pesan damai kepada orang-orang yang berbelanja di pusat kota.
Pada setiap bunga mawar disertakan kertas bertuliskan: “Maukah Aku beritahu kalian sesuatu yang meninggikan derajat daripada puasa, shalat dan sedekah?.. berbuat damai di antara orang-orang.” Sebuah kutipan dari kutipan dari hadits Nabi (shalallahu ‘alayhi wa sallam) berikut: Dari Abu Darda r.a, ia berkata: Rasulullah (shalallahu ‘alayhi wa sallam) bersabda: ” Maukah aku beritahukan kalian suatu amalan yang lebih baik dari pada derajat puasa, shalat dan sedekah ? mereka berkata : tentu . beliau bersabda: “Meperbaiki hubungan orang yang berselisih dan menjauhi merusak hubungan antar sesama muslim “. H.R. Abu Daud dan Tarmizi. (Shahih, diriwayatkan oleh Abu Daud no. 4919)
Langkah tersebut telah mendapat pujian dari masyarakat sekitar. (siraaj/arrahmah.com)