GAZA (Arrahmah.com) – Sedikitnya 17 warga muslim Palestina syahid, diantaranya anak-anak dan wanita, dan lebih dari 25 lainnya cedera sejak Senin (14/7/2015) dini hari seiring terus berlanjutnya serangan udara penjajah zionis Yahudi, Al-Jazeera melaporkan.
Pesawat tempur penjajah zionis Yahudi semakin gencar membombardir berbagai tempat dalam wilayah Jalur Gaza. Berdasar data yang dikumpulkan oleh Kementrian Kesehatan Palestina korban sejak hari pertama serangan sampai hari keenam serangan terus melonjak, menjadi 170 syahid dan lebih dari 1100 lainnya cedera, dengan sebagiannya mengalami cedera berat.
Serangan udara penjajah zionis Yahudi telah menargetkan rumah-rumah penduduk, sarana-sarana umum, masjid-masjid dan bangunan-bangunan lainnya.
Koresponden Al-Jazeera di Jalur Gaza Tamir Al-Mishal melaporkan seorang anak kecil dan empat orang wanita syahid setelah terkena sebuah serangan udara “Israel”.
Seorang wanita lainnya syahid dan beberapa orang mengalami cedera saat pesawat tempur zionis membom sebuah rumah di pengungsian Al-Maghazi, Gaza tengah.
Media-media massa Palestina memberitakan seorang nenek syahid di desa Syuja’iyah, seorang anak kecil syahid dan 11 warga lainnya mengalami cedera dalam serangan udara Yahudi terhadap sebuah rumah di pengungsian Syathi’, Gaza barat.
Serangan udara Yahudi terus berlanjut pada Sabtu pagi ini. Serangan itu menghantam beberapa target, antara lain Akademi Kepolisian Gaza, gedung keamanan Al-Anshar dan kawasan Jawazat.
(muhib al majdi/arrahmah.com)