CIREBON (Arrahmah.com) – Peristiwa gerhana matahari total salah satu hikmahnya demi mengingat kjebasaran Allah Subhanahu wa Ta’ala dan betapa kecilnya manusia. Untuk itu Sultan XIV Kasepuhan Cirebon Arief Natadiningrat, lansir Antara, mengajak warganya mengingat kebesaran Allah dalam menyikapi fenomena alam gerhana matahari.
“Kita harus mengingat kebesaran Allah dengan adanya fenomena alam yaitu gerhana matahari yang terjadi sekarang ini,” kata Sultan di Cirebon, Rabu.
Menurut Sultan, gerhana matahari adalah juga perenungan betapa kecil dan lemahnya manusia.
“Ini juga merupakan sebagai perenungan betapa kita ini kecil dan lemah sehingga tidak boleh sombong dan takabur,” tuturnya.
Ia ingin momentum ini dimanfaatkan dengan lebih mencintai alam semesta agar alam tetap terjaga.
“Jangan kita rusak, dengan sampah dan polusi,” kata dia.
Shalat sunnah gerhana matahari juga dilaksanakan di beberapa masjid di Cirebon, sedangkan warga antusiastis menjalankan shalat ini.
(azm/arrahmah.com)