WASHINGTON (Arrahmah.com) – Pentagon telah memulai rencana ambisius mereka untuk membangun jaringan spionase luar negeri yang diharapkan bisa sebesar CIA, ujar sebuah laporan.
Menurut pejabat AS, skenario baru telah dirancang untuk mengubah Agen Intelijen Pertahanan (DIA) ke layanan mata-mata yang lebih fokus ketimbang CIA pada aspek militer, lapor Washington Post pada Ahad (2/12/2012).
Berdasarkan pada struktur rencana, DIA diharapkan dapat merekrut jumlah yang belum pernah terjadi sebelumnya, 1.600 agen aktif yang disebut dengan “kolektor” di seluruh dunia selama lima tahun ke depan.
DIA akan dilatih oleh CIA dan bekerja sama dengan Komado Gabungan Operasi Khusus AS tetapi mereka akan menerima tugas spionase dari Departemen Pertahanan.
“Ini bukan penyesuaian marjinal untuk DIA, ini adalah penyesuaian besar bagi keamanan nasional,” ujar Direktur DIA, Letnan Jenderal Michael T. Flynn di sebuah konferensi baru-baru ini di mana ia menguraikan transformasi tersebut tanpa mengungkapkan rincannya.
DIA dan CIA telah sepakat untuk berbagi sumber daya di luar negeri, termasuk peralatan teknis, dukungan logistik, ruang dalam fasilitas dan kendaraan.
DIA juga mengadopsi beberapa fitur struktural seperti CIA dengan membentuk kelompok yang disebut “Persia House”. Pentagon dan DIA telah menolak untuk menguraikan proyek tersebut secara spesifik. (haninmazaya/arrahmah.com)