INGGRIS (Arrahmah.com) – Seorang pendukung Liga Pertahanan Inggris (EDL), sekaligus mantan Partai Nasional Inggris (BNP) dihukum karena memajang poster anti-Islam di jendela apartemennya.
Darren Conway (44), mengklaim bahwa dia memajang poster itu karena ingin memaksa agen-agennya untuk memperbaiki apartemennya. Hakim Lincoln menghukum dan mengirim kasusnya ke pengadilan Lincoln Crown untuk hukuman. Selain itu, Conway yang tingga di jalan Heaton, Gainsborough, Lincolnshire negara bagian Inggris, juga mengakui bahwa di halamannya juga ditemukan tanaman 16 tanaman ganja. Conway telah ditangkap pada April tahun lalu, setelah seorang pekerja toko di dekatnya mengeluh tentang poster anti-Islam tersebut.
Edward Johson, Kejaksaan, menjelaskan materi pada jendela apartemennya sebagai tindakan terlalu agresif terhadap keyakinan umat muslim.
Namun Conway memberikan alasan yang tidak logis, dia mengatakan bahwa dia bertindak ceroboh seperti itu dengan tujuan untuk menarik perhatian pada properti sewaannya agar mendapatkan agen-agen untuk memperbaikinya.
(siraaj/arrahmah.com)