YERUSALEM (Arrahmah.com) – Otoritas Waqf Islam di Yerusalem yang diduduki mengatakan bahwa pemukim Yahudi pada Rabu (3/1/2018) pagi mengadakan ritual pernikahan Talmud bagi salah satu dari mereka di Masjid Al Aqsha, sebagaimana dilansir Palinfo, Rabu (3/1/2018).
Polisi Israel pada pagi hari mengizinkan sejumlah pemukim memasuki halaman Masjid Al Aqsha di bawah pengawalan ketat pasukan keamanan.
Otoritas Waqf memperkirakan bahwa lebih dari 2.600 pemukim, termasuk pelajar Yahudi, menodai Masjid tersebut pada tahun 2017.
(ameera/arrahmah.com)