JAKARTA (Arrahmah.com) – Pemerintah Indonesia akan berguru ke Pakistan guna mempelajari cara menangani permasalahan Ahmadiyah. Pemerintah Pakistan diketahui berhasil memutuskan bahwa Ahmadiyah bukan termasuk Agama Islam seperti yang dilansir oleh metrotv news, Ahad (3/11/2013)
Rencana kunjungan Pemerintah Indonesia ke Pakistan ini diungkapkan Menteri Agama Suryadharma Ali ketika bertemu dengan Menteri Urusan Haji Pakistan Sader Muhammad Yusuf di Madinah, Arab Saudi, Rabu (9/10) sore waktu setempat.
Awalnya, pertemuan kedua menteri yang didampingi sejumlah pejabat dan pengurus lembaga keislaman Indonesia ini membahas mengenai sejumlah isu terkait penyelenggaraan ibadah haji. Namun, pembicaraan pun melebar ke sejumlah topik lain termasuk mengenai Ahmadiyah.
Sebagai asal ajaran Ahmadiyah, Pakistan sudah membuat kebijakan nasional dengan menempatkan Ahmadiyah bukan bagian dari Islam. Sedangkan Indonesia hingga hari ini belum mengeluarkan keputusan bersama mengenai nasib ajaran itu. Akibatnya, kekerasan terkait Ahmadiyah masih sering terjadi.
Seperti dilaporkan reporter Metro TV Edi Ginting dan juru kamera Arif Firmansyah yang meliput pertemuan tersebut, Ahmadiyah menjadi salah satu isu yang bakal diperdalam ketika Suryadharma Ali memenuhi undangan Pakistan untuk berkunjung ke negara tersebut. (Fitri Asad/arrahmah.com)