QUNAITIRAH (Arrahmah.com) – Faksi-faksi pejuang Suriah mengumumkan pada Sabtu (10/9/2016) peluncuran pertempuran Qadisiyet Al-Janub di pedesaan utara Qunaitirah, menurut pernyataan yang diposting online.
Pernyataan itu mengatakan Ahrar Syam, Jabhah Fath Syam dan Baitul Maqdis dan kelompok-kelompok lain yang tidak disebutkan namanya akan terlibat dalam pertempuran yang dimulai dengan menembaki lokasi rezim Nushairiyah di Qunaitirah, lansir Zaman Alwasl.
Pernyataan dari faksi-faksi pejuang Suriah menunjukkan apa yang terjadi di Daraya, mengatakan: “Pertempuran tidak selesai dengan saudara-saudara kami yang pergi menuju utara. Meskipun itu menyakitkan bagi kami, tetapi itu adalah perang. Jika yang salah kini menang, yang benar akan menang pada akhirnya.”
Laporan awal menujukkan pejuang Suriah berhasil menghancurkan tank milik rezim Asad di Tarjaneh di Qunaitirah sementara rezim membalas dengan serangan udara yang menargetkan Dael dan Ibtah di utara pedesaan Hawran.
Di sisi lain, Jabhah Fath Syam mengatakan di Twitter bahwa pertahanan rezim pertama telah rusak dan memposting foto-foto penyerbuan titik Al-Humriye. Kemudian, faksi menguasai Tal Al-Humriye di utara Jabata Al-Khashab dan divisi ketiga di dekat kota al-Baath. (haninmazaya/arrahmah.com)