GAZA (Arrahmah.com) – Invasi besar-besaran dimulai lagi di Jalur Gaza, pasukan Zionis Israel terus melancarkan serangan, 8 warga Palestina gugur pada Rabu (14/11/2012) saja, dan lebih dari 60 lainnya menderita luka-luka, sebagian dari mereka menderita luka parah. Anak-anak kecil dan bayi termasuk di antara para korban.
Serangan terbaru dimulai ketika tentara Zionis Yahudi membunuh Ahmad al-Ja’bary, pemimpin Brigade al-Qassam, sayap militer Hamas, dan wakilnya Muhammad al-Hamss.
Mobil mereka dihantam rudal ketika sedang berjalan di pusat kota yang padat penduduk itu.
Pasukan Zionis melancarkan sekitar 50 serangan di berbagai bagian Jalur Gaza, yang menyebabkan 8 warga Palestina gugur, sementara 60 lebih menderita luka-luka.
Sumber-sumber medis di Gaza melaporkan, seperti dilansir IMEMC, bahwa selain menewaskan kedua tokoh al-Qassam tersebut, rudal Israel juga menewaskan Muhammad Hani Kaseeh (18), Islam Mahmud Abu al-Ma’za (19), Hiba Adel al-Mash-Harawi (19), Ranaan Yousef Arafat (3), Umar Jihad al-Mash-Harawi (11bulan), dan Mahmud Abu Sawaween (65).
Menteri Kesehatan Palestina di Gaza, Mofeed al-Mkhallaty, menyatakan bahwa apa yang baru saja terjadi di Gaza ini adalah “sebuah perang yang komprehensif yang dilancarkan oleh Israel terhadap penduduk sipil di Gaza yang menewaskan para orang tua, anak-anak kecil dan bayi-bayi.”
Sementara itu, Peradana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, menyatakan bahwa serangan terhadap Gaza yang diklaim sebgai “Pilar Pertahanan” akan diperluas lagi. (siraaj/arrahmah.com)