JALUR GAZA (Arrahmah.com) – Keberadaan satu unit pasukan Zionis di dekat kota Beit Hanun sebelah utara Jalur Gaza ‘disapa’ oleh serangkaian serangan bom, kata saksi.
Serangan tersebut dilakukan melalui dua bom kendali jarak jauh dari dekat kota pada Minggu (17/5).
Setelah insiden tersebut, tank Israel melepaskan tembakan ke dalam wilayah utara Jalur Gaza.
Tapi, juru bicara pasukan Israel, menolak merinci insiden sial yang menimpanya.
“Ada beberapa ledakan di wilayah utara Beit Hanun dan kami sedang menyelidiki darimana datangnya serangan tersebut,” katanya.
Brigade Al Quds Jihad Islam dan Front Pembebasan Palestine sejauh ini bertanggung jawab atas serangan tersebut. (Althaf/ptv/arrahmah.com)