TEPI BARAT (Arrahmah.com) – Pasukan penjajah “Israel” kembali menahan 12 warga Palestina dalam serangan pada Ahad (22/12/2013) malam, seorang juru bicara militer “Israel” mengatakan kepada Ma’an.
Juru bicara tersebut mengatakan seorang warga Palestina ditangkap di Jenin, lima orang di Anabta dekat Tulkarem, dua dekat Qabatiya, dua sebelah barat laut Ramallah, seorang di Beit Ula dekat Betlehem, dan seorang di Hebron.
Sumber-sumber keamanan Palestina mengatakan kepada Ma’an bahwa sejumlah kendaraan militer “Israel” memasuki desa Anabta pada Jumat (20/12) pagi dan bahwa tentara penjajah menyerbu rumah-rumah warga, menangkap Samer Moen Awratmi (23), Bara Saber Abu Asal (20), Khalil Ghassan Abu Raya (20), Hani Subhi Abed Al-Dayem Makhlouf (24), dan Odai Mustafa Obeid (19).
Sementara itu, pasukan “Israel” juga menyerbu utara Tepi Barat Jenin, menahan Wasim Awratni dari wilayah Al-Basatim. Mereka juga menyerbu Desa Sanour dan mengeluarkan pemanggilan kepada Nejeh Hassan Habaiba untuk diinterogasi di Kamp Militer Salem, di mana pasukan penjajah menahan mereka, menurut sumber-sumber keamanan Palestina.
Wilayah Palestina yang diakui secara internasional, Tepi Barat dan Al-Quds Timur, merupakan wilayah yang telah diduduki oleh militer “Israel” sejak tahun 1967. (banan/arrahmah.com)