DHALEA (Arrahmah.com) – Sebuah rudal yang ditembakkan oleh kelompok teroris Syiah Houtsi yang didukung Iran, menyerang sebuah parade militer di kota Al-Dhalea yang dikuasai separatis selatan Yaman, menewaskan sedikitnya lima orang dan melukai yang lain, menurut laporan Reuters (29/12/2019).
Tidak ada klaim tanggung jawab dari pihak manapun dan media Houtsi tidak segera mengomentari ledakan atau tuduhan terhadap pihaknya.
Pasukan Sabuk Keamanan adalah bagian dari Dewan Transisi Selatan (STC) di Yaman selatan. Pada saat yang sama, mereka didukung oleh Uni Emirat Arab dalam pertarungan melawan kelompok Houtsi yang didukung Iran.
Saksi mata mengatakan kepada Reuters bahwa ledakan terjadi di dekat lokasi para tamu yang menghadiri parade militer, dan banyak yang terluka atau terbunuh. Mereka melaporkan melihat mayat di tempat kejadian.
Setidaknya lima orang tewas dan delapan lainnya luka-luka, menurut angka resmi yang dikeluarkan otoritas setempat.
Ledakan rudal menghantam area parade kelulusan militer sesaat setelah upacara yang melibatkan pasukan Sabuk Keamanan selesai, kata pernyataan itu.
Kota Al-Dhalea dikendalikan oleh pasukan STC. Kota tersebut terletak di jalan utama selatan ke utara yang menghubungkan pelabuhan selatan Aden -yang dikendalikan oleh pemerintah Hadi- ke ibu kota yang dikontrol Houtsi, Sana’a. Garis depan yang diperebutkan melintasi provinsi Al-Dhalea. (haninmazaya/arrahmah.com)