PAKISTAN (Arrahmah.com) – Rakyat Pakistan dan sejumlah pendukung asing telah berkumpul di ibukota Islamabad dan berencana menggelar protes pada hari ini (6/10/2012), melakukan long march ke Wilayah Selatan Waziristan, daerah kesukuan yang sering menjadi target serangan drone.
Demonstrasi bertujuan untuk menentang serangan-serangan drone salibis AS terhadap wilayah-wilayah kesukuan Pakistan, dan demonstrasi ini diorganisir oleh Imran Khan, mantan bintang kriket Pakistan yang sekarang menjadi politisi.
Di samping itu, secara resmi pemerintah Pakistan menekankan penentangannya terhadap serangan-serangan drone AS, tetapi pada prakteknya mereka tidak melakukan apa-apa untuk mencegah serangan pengecut tersebut. Menurut Antiwar, AS menyatakan bahwa mereka mengantongi izin “diam-diam” dari pemerintah Pakistan untuk melanjutkan serangan-serangan drone. (siraaj/arrahmah.com)