MESIR (Arrahmah.com) – Observatorium Mesir untuk Hak dan Kebebasan mengatakan dalam laporan barunya bahwa dalam bulan April saja, sekitar 1.923 tahanan anti-kudeta telah dijatuhi hukuman total 14.977 tahun penjara, lapor MEMO pada Sabtu (10/5/2014).
Laporan itu menambahkan bahwa di bulan yang sama, sebanyak 683 terdakwa telah dijatuhi hukuman mati, sedangkan 37 lainnya terancam hukuman mati yang dikonfirmasi oleh pengadilan.
Selain itu, uang jaminan tahanan mencapai sebesar 649.000 EGP, sedangkan denda sebesar 13.115.000 EGP.
Observatorium itu mengatakan mereka bertujuan memberikan gambaran jujur dari ketidakadilan yang diderita oleh para tahanan politik Mesir. Mereka menekankan bahwa denda dan jaminan merupakan salah satu bentuk penjarahan uang dari tahanan dan keluarga mereka tanpa dasar hukum.
(banan/arrahmah.com)