TEL AVIV (Arrahmah.com) – Otoritas Zionis “Israel” telah membuat permintaan awal ke Departemen Pertahanan AS untuk meningkatkan bantuan militer hingga 5 milyar USD di mana paket bantuan saat ini senilai rata-rata 3 milyar USD per tahun, berakhir pada tahun 2017, ujar sumber kongres AS pada Rabu (4/11/2015) lalu.
PNN melaporkan “Israel” ingin bantuan militer oleh AS berjumlah 5 milyar USD selama 10 tahun. Juru bicara Kongres AS menyatakan bahwa “Israel” telah memberikan tanda bahwa mereka ingin lebih banyak uang untuk “ancaman yang dikatakan akan timbul sebagai akibat dari perjanjian internasional tentang program nuklir Iran, yang ditentang oleh ‘Israel’.”
Di antara permintaannya, otoritas Zionis “Israel” meminta skuadron jet tempur F-15 di luar F-35 yang dijanjikan Amerika, helikopter V-22, pesawat pengisian bahan bakar, senjata presisi dan sejumlah besar rudal Arrow 3 yang dirancang untuk mencegat rudal balistik di luar atmosfer sebagai tambahan perlindungan, menurut laporan media “Israel” Ynet.
Namun kesepakatan bantuan baru belum selesai. Para pejabat Kongres AS dan lainnya mengatakan bahwa mereka akan menganalisa proposal.
“Pertama, mereka harus bernegosiasi dengan Gedung Putih,” ujar salah satu ajudan kongres.
Perdana Menteri “Israel” dilaporkan akan mengunjungi Amerika Serikat pekan depan, di mana topik bantuan militer cenderung akan diprioritaskan. (haninmazaya/arrahmah.com)