SINAI (Arrahmah.com) – Harian “Israel”, Yedoith Aharonoth melaporkan pada Jum’at (8/2/2013) bahwa tentara boneka Mesir telah mengintensifkan aktivitasnya di Sinai selama beberapa minggu terakhir dan menggagalkan upaya untuk menyelundupkan senjata ke Jalur Gaza.
Harian tersebut menambahkan bahwa sejumlah besar senjata telah disita oleh tentara boneka Mesir sebagai bagian dari kegiatan militer yang menyebabkan gagalnya lima paket senjata yang akan diselundupkan ke wilayah Jalur Gaza.
Pada bulan Januari lalu, Militer boneka Mesir juga mengklaim bahwa mereka berhasil menemukan sebuah gudang penyimpanan senjata yang berisi misil, senjata anti-tank, senjata anti-aircraft dan mengatakan bahwa gudang tersebut berisi senjata-senjata yang akan diselundupkan ke Gaza melalui terowongan. Gudang itu terletak di daerah Bir el-Lahfan, selatan Al-Arish.
Dalam peristiwa lain, seorang tahanan yang berada di dalam fasilitan penahanan di Gaza telah meninggal dunia pada Jum’at (8/2) pagi setelah ia dipindahkan ke unit perawatan intensif di rumah sakit Al-Shifa di Jalur Gaza.
Mahrous Fathi Nassar (37) terserang penyakit Meningitis saat berada di penjara Radwan Sheikh. ia ditangkap pada 31 Januari 2013 dan pengadilan setempat memerintahkan penahanannya selama 15 hari untuk diinterogasi.
Media setempat tidak melaporkan alasan penahanannya.
Dia dipindahkan ke rumah sakit Al-Shifa pada Kamis pagi setelah suhu tubuhnya meningkat drastis dan ia mulai mengalami muntah-muntah. (haninmazaya/arrahmah.com)