ABUJA (Arrahmah.com) – Pemerintah Provinsi Bauchi, salah satu provinsi di utara Nigeria, menyatakan bahwa pihaknya sedang merumuskan rencana untuk memulai proses pendaftaran gereja, masjid dan organisasi keagamaan lainnya demi keperluan pajak, Daily Post melaporkan pada Jum’at (9/6/2017).
Komisaris Urusan Agama dan Hubungan Masyarakat Provinsi Bauchi, Baba Madugu, mengungkapkan hal ini saat berbicara mengenai pencapaian departemennya dalam dua tahun terakhir.
Berbicara mengenai langkah ke depan dan rencana aksi departemennya, Madugu mengatakan, “Kementerian kami bermaksud untuk melakukan pendaftaran tempat ibadah dan melarang organisasi penerima manfaat yang mendapatkan keuntungan dari layanan pemerintah.”‘
“Kamipun bermaksud untuk melakukan survei terhadap semua tempat ibadah (masjid dan gereja) di seluruh negara bagian, termasuk alamat dan kontak mereka untuk alasan keamanan, ekonomi dan politik.”
“Kami bermaksud untuk meminta sentralisasi semua kegiatan keagamaan sehingga mencapai pelayanan maksimal yang diberikan kepada masyarakat melalui lembaga keagamaan segera terwujud,” dalihnya. (althaf/arrahmah.com)