BEIRUT (Arrahmah.com) – Kelompok militan Syiah asal Libanon yang menamai dirinya “Hizbullah” mengumumkan akan mengurangi jumlah pasukan di Suriah dengan dalih pertempuran telah mereda.
“Tidak ada wilayah di Suriah yang telah kami kosongkan sepenuhnya, tetapi tidak ada kebutuhan untuk jumlah yang tetap sama,” klaim Hassan Nasrallah dalam sebuah wawancara dengan TV Al-Manar milik “Hizbullah”, seperti dilansir Al Arabiya (13/7/2019).
“Kami telah mengurangi kekuatan berdasarkan kebutuhan situasi saat ini.”
Kelompok bersenjata berat yang didukung Iran tersebut telah memainkan peran penting dalam membantu militer rezim Asad dalam mempertahankan kekuasaannya di Suriah dan merebut kembali wilayah-wilayah di Suriah yang sebelumnya berhasil dikendalikan pejuang oposisi. (haninmazaya/arrahmah.com)