KABUL (Arrahmah.id) – Menteri Luar Negeri Imarah Islam Afghanistan, Amir Khan Muttaqi bertemu dengan utusan khusus Pakistan untuk Afghanistan, Asif Ali Durrani, dan mendiskusikan berbagai hal termasuk isu-isu ekonomi, politik dan perdagangan, menurut juru bicara Kementerian Luar Negeri, Abdul Qahar Balkhi.
Balkhi mengatakan di Twitter bahwa Muttaqi menekankan bahwa tidak ada seorang pun yang akan diizinkan untuk menggunakan tanah Afghanistan untuk melawan orang lain. Ia juga menyerukan penyelesaian masalah pengungsi Afghanistan dan tahanan Afghanistan di Pakistan.
Menurut Balkhi, Durrani berjanji untuk melakukan upaya-upaya untuk memperkuat hubungan antara kedua negara serta membentuk mekanisme bilateral untuk mengatasi masalah-masalah politik dan ekonomi, melanjutkan pembangunan Jalan Torkham-Jalalabad dan memfasilitasi visa bagi mereka yang membutuhkan perawatan medis.
Hal ini terjadi ketika para analis politik mengatakan bahwa kunjungan Durrani ke Kabul akan membantu peningkatan hubungan antara Afghanistan dan Pakistan.
“Pertama-tama, situasi keamanan di Pakistan telah memburuk, jadi, untuk menemukan solusi untuk itu, dia mencari bantuan Imarah Islam [Afghanistan] untuk itu,” kata Sayed Akbar Sial, analis politik, lansir Tolo News (20/7/2023).
Kunjungan Durrani ke Afghanistan dilakukan ketika para pejabat Pakistan baru-baru ini mengklaim bahwa Tehreek-e-Taliban Pakistan (TTP) memiliki kehadiran di Afghanistan. (haninmazaya/arrahmah.id)