JAKARTA (Arrahmah.com) – Meski sempat dikecam Polri, simpati terhadap perjuangan Ustadz Abu Bakar Ba’asyir (ABB) rupanya terus bermunculan, belum lama ini setelah kemunculan situs freeabb.com yang sempat down akibat ulah orang-orang tak bertanggungjawab, kini muncul situs saveabb.com yang menginformasikan tentang perkembangan berita, opini, dan pemikiran terhadap penangkapan Ustadz Abubakar Ba’asyir (ABB). Jika ditilik, kedua situs hampir serupa, dibuat sebagai bentuk dukungan untuk Ustadz ABB.
Situs yang baru beberapa hari dilaunching ini, sudah dikunjungi sekitar 110 pengunjung pada pukul 18.46 wib, Senin (30/8). Kehadiran situs ini menjadi perbincangan ramai di kalangan Facebookers pendukung ABB dan menjadi perhatian mereka karena situs ini tidak hanya memberitakan hal-hal yang berkaitan dengan ABB, tetapi mengakomodasi ekspresi pendukungnya dengan forum diskusi dan penyaluran dana infaq untuk membantu para mujahidin.
Situs ini antara lain juga memberitakan sikap-sikap beberapa tokoh ormas dan politisi yang mendukung ABB dan menganggap penangkapan terhadap beliau adalah rekayasa dan pesanan asing. Ada juga tulisan tentang ulama mujahid Sayyid Quthb yang pernah dihukum mati oleh penguasa Mesir karena sikapnya dalam membela Tauhid.
Seperti diberitakan sebelumnya, kemunculan situs dukungan terhadap Ustadz Abubakar Ba’asyir freeabb.com, sempat membuat gerah beberapa pihak, bahkan Mabes Polri pun pernah meminta kepada Menkominfo untuk menutup situs tersebut jika situs itu dianggap membahayakan negara atau mempengaruhi penyidikan.
Dengan hadirnya situs-situs yang memberi dukungan untuk ABB menjadi indikasi bahwa penangkapan terhadap ABB mendapat penentangan yang kuat dari masyarakat.(hdytlh/arrahmah.com)