MOZAMBIK (Arrahmah.com) – Pasukan Rwanda mengatakan bahwa pada hari Ahad (8/8/2021) mereka telah menguasai pelabuhan utama Mocimboa da Praia di utara Mozambik dari militan Islam.
“Kota pelabuhan Mocimboa da Praia, benteng utama militan selama lebih dari dua tahun telah direbut kembali oleh pasukan keamanan Rwanda dan Mozambik,” kata Angkatan Pertahanan Rwanda dalam sebuah tweet, dilansir RFI News (8/8).
Juru bicara militer Kolonel Ronald Rwivanga mengkonfirmasi hal ini kepada kantor berita AFP Prancis, dengan mengatakan Mocimboa da Praia “telah jatuh”.
Kota pelabuhan sebelumnya telah jatuh dan diambil alih oleh militan Islamic State (ISIS).
Rwanda sendiri mengirim 1.000 tentara bulan lalu untuk mempercepat pasukan militer Mozambik yang tengah berjuang mendapatkan kembali kendali atas provinsi utara Cabo Delgado.
Pekan lalu, mereka pun mengkonfirmasi telah berhasil membantu tentara Mozambik mendapatkan kembali kendali atas Awasse, sebuah pemukiman kecil tapi strategis di dekat Mocimboa da Praia.
Pasukan Rwanda mulai dikerahkan sejak 9 Juli, setelah kunjungan pemimpin Mozambik Filipe Nyusi ke Kigali, Rwanda.
Beberapa pekan kemudian, pasukan dari 16 negara tetangga dari blok Komunitas Pembangunan Afrika Selatan (SADC) turun membantu Mozambik memerangi militan ISIS.
Uni Eropa pun pada 12 Juli secara resmi menyatakan telah membuat misi militer untuk Mozambik agar dapat memerangi militan IS. (hanoum/arrahmah.com)