KAIRO (Arrahmah.com) – Perahu kuno yang diidentifikasi sebagai perahu di zaman Fir’aun telah ditemukan di Abu Rawash, Mesir kata seorang Menteri urusan benda-benda purbakala Muhammad Ibrahim Ali pada hari Rabu (25/7/2012), lapor Egypt Independent.
Perahu yang terbuat dari kayu itu dinyatakan berasal dari zaman Raja Den pada Dinasti Pertama, sekitar 3000 SM. Ali mengatakan perahu itu masih dalam keadaan baik.
Ali juga mengatakan bahwa Institut Arekologi Oriental Prancis telah melakukan penggalian di area tersebut yang menggali sisa-sia perahu tua tersebut, yang meliputi 11 termasuk, masing-masing memilik panjang 6 meter dan lebar 1,5 meter.
Benda-benda temuan itu telah dibawa ke Museum Mesir untuk perbaikan sebelum nantinya akan dipajang di Museum Nasional Peradaban Mesir.
Sementara Hussein Abdel Basir, seorang jenderal pengawas umum proyek Museum Mesir, mengatakan bahwa perahu itu disinyalir adalah dahulunya digunakan untuk pemakaman, dan bahwa orang-orang Mesir kuno biasa menguburkannya bersama dengan jasad orang yang mati di kalangan mereka, dengan keyakinan bahwa perahu mereka bisa meeka gunakan di akhirat. (siraaj/arrahmah.com)