KAIRO (Arrahmah.com) – Abdel Fattah al-Sisi, pemimpin junta militer Mesir, mengatakan bahwa dia telah meminta Perancis untuk memberikan peralatan militer modern.
Ia mengklaim telah menetapkan tiga kondisi untuk kesepakatan tersebut, menurut laporan Al Masry al youm seperti dilansir Al Arabiya pada Ahad (1/2/2015).
Dalam pembicaraan dengan anggota parlemen pada Ahad (1/2), Sisi mengatakan perjanjian tersebut harus dengan biaya rendah, cepat dan dilengkapi dengan fasilitas pinjaman yang nyaman.
Dia menambahkan bahwa komite Mesir telah melakukan perjalanan ke Paris untuk menindaklanjuti kesepakatan. (haninmazaya/arrahmah.com)