KAIRO (Arrahmah.com) – Dewan Pertahanan Nasional Mesir pada Ahad (22/1/2017) menyatakan bahwa partisipasi militer negaranya dalam operasi pasukan koalisi pimpinan Arab Saudi di Yaman akan terus berlanjut.
“Dewan Pertahanan Nasional sepakat selama pertemuan untuk memperpanjang partisipasi elemen-elemen yang diperlukan dari Angkatan Bersenjata Mesir dalam operasi tempur di luar perbatasan negara untuk mempertahankan keamanan nasional Mesir dan negara Arab di wilayah Teluk, Laut Merah dan Bab Al-Mandab,” ujar pernyataan tersebut seperti dilansir Reuters.
Otoritas Mesir tidak menyebutkan berapa lama hal tersebut akan dilakukan. (haninmazaya/arrahmah.com)