ROMANIA (Arrahmah.com) – Seorang menteri di Romania mengundurkan diri pada Kamis (2/2/2017) di tengah protes nasional terhadap keputusan pemerintah baru-baru ini yang melegalkan pelanggaran korupsi tertentu.
Florin Jianu mengumumkan pengunduran dirinya di Facebook dan mengatakan hal tersebut dilakukan untuk anaknya, lansir WB.
Jianu menambahkan bahwa ia tidak pernah mengharapkan akan dibayangi oleh ketidakadilan dan kekejaman selama masa jabatannya.
Peraturan darurat ini mendekriminalisasi pelaku sejumlah pelanggaran dan penyalahgunaan kekuasaan.
Para pejabat ini dihukum penjara jika dana yang dikorupsi mencapai lebih dari 48.000 dolar AS atau sekitar Rp 642 juta.
Salah seorang yang akan dibebaskan berdasarkan aturan baru ini yaitu pemimpin PSD, Liviu Dragnea, yang dihukum penjara karena melakukan korupsi sebesar 24.000 euro atau sekitar Rp 346 juta.
Pemerintah Romania mengklaim bahwa hal itu akan mengurangi kepadatan penjara dan menyelaraskan hukum pidana dengan aturan baru dari Mahkamah Konstitusi.
Keputusan tersebut memicu protes terbesar di Romania sejak kejatuhan komunis tahun 1989 silam. (fath/arrahmah.com)