KAIRO (Arrahmah.com) – Satu orang tewas dan tiga lainnya luka-luka dalam sebuah ledakan di pinggiran Kairo, Maadi, Kementerian Dalam Negeri menyatakan pada Jumat (24/3/2017).
Korban tewas merupakan seorang penjaga gedung yang tengah membersihkan kebun. Ia menemukan “sebuah benda loga tak dikenal.” Setelah menanganinya, benda tersebut meledak, mengakibatkan kematiannya dan mencederai istri dan dua anaknya akibat pecahan peluru, kata pernyataan tersebut.
Para korban luka telah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan dan aparat keamanan segera menyisir tempat kejadian, tambahnya.
Sebagaimana dilansir MEMO, tidak ada yang mengaku bertanggung jawab atas ledakan tersebut. (fath/arrahmah.com)