IRAK (Arrahmah.com) – Sedikitnya enam orang tewas dan 28 lainnya luka-luka dalam serangan bom yang menggunakan truk di sebuah pos pemeriksaan milisi Syiah pro-pemerintah di pusat kota Irak pada Senin (2/2/2015), kata sumber-sumber keamanan setempat, sebagaimana dilansir WB.
Keenam orang yang tewas adalah anggota Al-Hashid Al-Sha’bi, sebuah kelompok milisi Syiah, sumber tersebut menambahkan.
Milisi itu didirikan pada Juni 2014 oleh pemimpin Syiah Ayatollah Ali Al-Sistani yang berasal dari Iran dan tinggal di kota Irak, Najaf.
Sejauh ini belum ada pihak yang menyatakan bertanggung jawab atas serangan tersebut.
Sementara itu, salibis AS memimpin koalisi internasional dan telah meluncurkan banyak serangan udara di Irak dan Suriah dengan dalih melawan ISIS.
(banan/arrahmah.com)