ADEN (Arrahmah.com) – Dua tentara Yaman tewas akibat ledakan bom ranjau di kota Aden, Yaman selatan pada Rabu (24/8/2016), menurut sumber-sumber keamanan lokal.
Ranjau darat meledak saat patroli tentara Yaman melintasi Aden barat, ujar sumber tersebut kepada Anadolu.
“Dua tentara tewas dan empat lainnya terluka dalam ledakan,” tambahnya, yang berbicara dengan syarat anonim karena tidak berhak berbicara kepada media.
Yaman telah dilanda perang sejak 2014 ketika milisi Syiah Houtsi menyerbu ibukota Sana’a, memaksa Presiden Abd-Rabbu Mansour Hadi dan pemerintahannya yang didukung Saudi secara sementara mengungsi ke Riyadh.
Konflik meningkat ketika pasukan koalisi pimpinan Arab Saudi meluncurkan kampanye militer pada Maret 2015 di negara tersebut yang diklaim untuk mengalahkan Houtsi dan memulihkan pemerintahan Hadi.
Namun hingga saat ini ibukota Sana’a masih berada di bawah kendali Houtsi. (haninmazaya/arrahmah.com)