MARIB (Arrahmah.com) – Lebih dari 130 militan Syiah Houtsi tewas dalam serangan udara di selatan Marib, kata Koalisi Arab pada Selasa (12/10/2021).
“Kami menargetkan sembilan kendaraan militer Houtsi di Abdiya, dan kerugian mereka melebihi 134 anggota,” kata pernyataan koalisi yang disiarkan oleh media resmi Saudi.
Koalisi Arab mengatakan bahwa mereka melakukan 43 operasi yang menargetkan kendaraan dan elemen Houtsi yang didukung Iran di Abdiya dalam 24 jam terakhir, Saudi Press Agency (SPA) melaporkan pada Selasa.
Koalisi juga menyatakan bahwa Houtsi mencegah organisasi bantuan dan pekerja bantuan memasuki daerah tersebut.
Ratusan Houtsi dan militer yang didukung Iran telah tewas sejak pertempuran untuk kota vital yang strategis itu berkobar lagi bulan lalu.
Yaman telah dihancurkan oleh konflik tujuh tahun antara pemberontak Syiah Houtsi dengan pemerintah yang didukung oleh Koalisi Arab.
Puluhan ribu orang telah tewas dan jutaan telah mengungsi sejak konflik berkobar pada tahun 2014, ketika Houtsi merebut ibu kota Sana’a. (haninmazaya/arrahmah.com)