BALTIMORE (Arrahmah.com) – Sekelompok relawan Muslim turun ke jalan di Baltimore, Amerika Serikat, pada hari Ahad untuk membagian 700 paket berisi perlengkapan mandi dan barang penting lainnya untuk para tunawisma, penduduk berpenghasilan rendah, dan para jompo.
“Kami datang dengan gagasan, bahwa ribuan Muslim yang datang ke Baltimore, apa yang akan kita lakukan untuk kota Baltimore?” Presiden Islamic Circle of North America (ICNA) Naeem Baig mengatakan kepada Sun sebagaimana dilansir Mic (31/5/2016).
Ide membagikan perlengkapan mandi, air, pakaian, perlengkapan mencuci, dan kebutuhan penting lainnya adalah untuk menanggapi masalah yang dihadapi kota tersebut tahun lalu, yaitu penjarahan toko-toko dimana barang-barang yang dijarah adalah berupa kertas toilet, pembalut, popok, dan kebutuhan dasar lainnya.
“Orang-orang akan melalui masa-masa sulit,” kata Baig. “Banyak jompo dan tunawisma yang membutuhkan produk kebersihan.”
Para relawan melakukan perjalanan ke kota selama perayaan Memorial Day bersama dengan sekitar 25.000 Muslim lainnya sebagai bagian dari konferensi tahunan ICNA ke 41. Aksi tersebut bertujuan untuk menepis kesalahpahaman tentang Islam dalam menanggapi insiden anti-Muslim. (fath/arrahmah.com)