TRIPOLI (Arrahmah.com) – Otoritas interim Libya menyatakan pada hari Minggu (25/9/2011) bahwa mereka menemukan sebuah kuburan massal di ibukota yang berisi lebih dari 1.270 mayat orang-orang yang dibunuh oleh rezim Muammar Gaddafi tahun 1996.
Lokasi kuburan tersebut terletak di dekat penjara Abu Salim. Mayat-mayat tersebut diduga kuat merupakan korban dari pembantaian yang dilakukan oleh pasukan Gaddafi tanggap 26 Juni 1996 setelah mereka memprotes kondisi serta perlakuan yang mereka peroleh di dalam penjara.
Pengumuman ini dibuat oleh Dr. Ibrahim Abu Sahima pada hari Senin (25/9)yang khusus menangani pencarian korban rezim otoriter Gaddafi.
Ia menyatakan bahwa para penyelidik menemukan kuburan tersebut dua pekan lalu, setelah memperoleh informasi dari pejabat rezim yang berhasil ditangkap dan dari para saksi.
Sementara itu, petugas medis menyatakan bahwa saat ini pihaknya sedang berusaha untuk mengidentifikasi ribuan jenazah yang ditemukan di kuburan tersebut.
“Kami sedang menangani lebih dari 1.270 jenazah, dan saat ini kami sedang mencocokkan DNA dari para korban dengan anggota keluarga mereka,” kata Dr. Osman Abdul Jalil, kemarin. (althaf/arrahmah.com)