WINA (Arrahmah.com) – Walikota Austria meminta warganya untuk melarang bendera Turki berkibar sejak 15 Juli, lansir Daily Sabah (28/7/2016).
Klaus Schneeberger, walikota Wiener Neustadtm, mengeluarkan sebuah surat terbuka kepada asosiasi Turki dan koperasi perumahan yang berisi seruan agar bendera Turki dicopot demi kepentingan integrasi.
“Wiener Neustadt adalah kota kosmopolitan yang toleran,” katanya dalam surat yang dikutip oleh surat kabar Kurier pekan lalu, “Karena tingginya imigran yang masuk, bagaimanapun, masalah integrasi adalah salah satu tantangan terbesar di zaman kita.”
Dia menambahkan, “Karena itu saya meminta semua rumah yang memiliki bendera Turki segera dicopot, bukan tentang isu-isu domestik di Turki, tetapi tentang bagaimana kita mengelola kota kita sendiri.”
Sebelumnya, bendera Turki dikibarkan oleh warga etnis Turki di Austria untuk menunjukkan dukungan mereka bagi demokrasi di Turki setelah peristiwa kudeta yang gagal. (fath/arrahmah.com)