Kirkuk, Irak – Dua perwira polisi Irak, termasuk seorang komandan senior, tewas dan tiga lainnya luka-luka dalam serangan bom terhadap konvoi mereka di Kirkuk, kata polisi, Sabtu.
“Kolonel Fattah Abdullah al Khafaji, komandan Hawijah tewas akibat ledakan sebuah bom,” kata asisten komandan polisi Kirkuk, Jenderal Torhan Yusuf kepada AFP.
Khafaji, kepala polisi Hawijah, sebuah kota sekitar 50km barat Kirkuk, sedang bepergian dalam satu konvoi Jumat dekat rumahnya ketika mereka dihantam bom pinggir jalan, katanya.
Ia cedera tetapi meninggal setibanya di rumah sakit, kata Yusuf, yang menyalahkan mujahidin Al Qaeda atas serangan tersebut. Seorang perwira polisi lainnya juga tewas dalam serangan tersebut.
Dua Polisi Irak Tewas di Samura
Dua polisi Irak tewas dalam peristiwa baku tembak dengan kelompok bersenjata tak dikenal di kota Samarra. Menurut laporan kantor berita Xinhua, Kepolisian Irak mengumumkan sekelompok orang bersenjata tak dikenal, kemarin terlibat baku tembak dengan pasukan pengawal kementerian dalam negeri Irak di kota Samarra. Akibat kejadian ini, dua polisi Irak tewas.