TEL AVIV (Arrahmah.com) – Vladimir Ivanovsky, kepala Direktorat Polisi Militer Rusia tiba di “Israel” pada Jum’at (15/6/2018) malam untuk membahas perkembangan di Suriah dengan para pejabat “Israel”.
Ketika berada di “Israel”, Ivanovsky yang bertanggung jawab atas pasukan Rusia yang ditempatkan di zona eskalasi selatan Suriah, akan bertemu dengan beberapa pejabat militer “Israel”, lansir MEMO pada Sabtu (16/6).
Menurut laporan, pembicaraan akan mengangkat masalah penarikan pasukan Iran dari wilayah Golan.
Pada Jum’at, Perdana Menteri “Israel” Benjamin Netanyahu mengumumkan bahwa ia telah berbicara melalui telepon dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.
Dalam pernyataan itu, dikatakan bahwa kedua pemimpin telah membahas perkembangan kawasan dan situasi di Suriah, serta koordinasi militer antara kedua negara.
“Israel” telah berulang kali mengatakan tidak akan mengizinkan Iran mempertahankan kehadiran militer jangka panjang di Suriah. (haninmazaya/arrahmah.com)