JAKARTA (Arrahmah.com) – Setelah peledakan bom di dua hotel mewah di bilangan Mega Kuningan Jakarta kemarin (17/7) pagi, semua pihak turut berkomentar menanggapi hal ini, termasuk Kepala Bappenas, Paskah Suzzeta yang mengatakan akan memberikan dana untuk kebutuhan Departemen Pertahanan RI berapapun besarnya.
Pemerintah akan mengupayakan sebaik mungkin agar anggaran pertahanan Indonesia bisa mencukupi kebutuhan bagi Tentara Nasional atau Kepolisian.
Kepala Bappenas Paskah Suzetta mengatakan jika pilihannya mendesak, maka pemerintah akan memberikan dana ini berapapun biayanya.
“Menyangkut peralatan alutsista baik TNI/POLRI, berapapun juga asal memang mendesak pemerintah akan memberikan,” kata Paskah di Departemen Keuangan, Jumat (17/7).
Menurut dia, persetujuan ini bukan hanya terkait kasus bom saat ini saja. Tapi sifatnya memang vital dan untuk menjaga keutuhan persatuan NKRI, anggaran ini akan diusahakan dipenuhi.
“Jadi berapapun yang diajukan, asal programnya ada dan sesuai bisa saja dipenuhi,” ujarnya. (haninmazaya/vivanews/arrahmah.com)