TEL AVIV (Arrahmah.com) – Kekalahan Presiden AS Donald Trump tidak akan mempengaruhi “Israel”, tetapi dapat menempatkan Perdana Menteri “Israel” Benjamin Netanyahu dalam krisis, analis “Israel” Sima Kadmon mengatakan.
“Jika Trump dikalahkan, perdana menteri ‘Israel’ akan menghadapi tamparan keras, bukan ‘Israel’,” tulis Kadmon di harian “Israel” Yedioth Ahronoth.
Kadmon mencatat bahwa Netanyahu menciptakan permusuhan dengan Barack Obama sebelum meninggalkan Gedung Putih dan dimulainya masa jabatan Trump. Netanyahu menggunakan pandangan Obama terhadap perjuangan Palestina, solusi dua negara, dan kesepakatan nuklir Iran sebagai alat permusuhannya terhadap Demokrat.
Permusuhan ini, menurut Kadmon, diperkuat selama masa jabatan Trump yang semakin dalam hingga penduduk “Israel” menjadi bermusuhan terhadap kandidat Demokrat Joe Biden, lebih memilih Trump untuk masa jabatan kedua.
“Bukan kebetulan bahwa Netanyahu belum mengambil keputusan terkait pemilu,” tulis Kadmon, menambahkan: “Memilih Trump untuk masa jabatan kedua adalah sesuatu yang penting untuk keputusan seperti itu.”
Dia mengulangi: “Netanyahu takut akan kemenangan Biden karena dia takut pemerintahan baru akan mencoba mempengaruhi opini publik ‘Israel’ – sesuatu seperti ini terjadi di masa lalu.”
Kadmon menekankan bahwa pemerintahan Biden tidak akan memberikan Netanyahu “hadiah” seperti dengan Trump, “terutama pada saat-saat kritis” seperti mengakui Yerusalem sebagai ibu kota “Israel” dan Dataran Tinggi Golan sebelum pemilihan April 2019, kesepakatan abad ini sebelum pemilihan Maret 2020 dan “memberi” Uni Emirat Arab.
(fath/arrahmah.com)