DAMASKUS (Arrahmah.com) – Pesawat-pesawat tempur “Israel” melancarkan serangan udara pada Selasa malam (13/9/2016) terhadap posisi rezim Asad di pedesaan barat Damaskus dan pedesaan al-Quneitra, sebagaimana dilansir Orient Net.
Media pro-Assad melaporkan bahwa posisi rezim Asad menjadi sasaran pesawat tempur “Israel”. Damaskus Now, sebuah halaman Facebook pro-Assad, mengatakan bahwa sebuah posisi pasukan rezim Asad yang berada di dekat desa Abu Qawook di pedesaan barat Damaskus, dekat kota Kanaker, menjadi target serangan.
Posisi rezim Asad yang lain di dekat desa Qal’at Jandal juga menjadi target serangan pesawat tempur “Israel”, menurut Damaskus Now.
Tentara “Israel” melancarkan serangan udara yang menargetkan sebuah posisi artileri rezim Assad, menurut situs Times of Israel.
Surat kabar “Israel”, Yedioth Ahronoth, melaporkan bahwa serangan udara itu dilakukan sebagai pembalasan atas penembakan rudal dari wilayah Suriah yang menargetkan Bukit Tinggi Golan sebelumnya pada Selasa.
Ini adalah ketiga kalinya dimana proyektil dari wilayah Suriah menghantam Bukit Tinggi Golan dalam minggu ini. Yang pertama adalah pada hari Sabtu dan yang kedua pada hari Senin.
Serangan udara yang menargetkan posisi rezim Asad adalah yang kedua dalam waktu kurang dari 24 jam. “Israel” telah melakukan serangan udara terhadap posisi rezim Asad pada hari Selasa saat fajar.
(ameera/arrahmah.com)