KAIRO (Arrahmah.com) – Juru bicara Partai An-Nur yang merupakan sayap politik kelompok Salafi Mesir, Muhammad Nur, menyatakan bahwa kemenangan Muhammad Mursi dalam pilper Mesir merupakan kemenangan bagi revolusi rakyat 25 Januari 2011 yang menumbangkan diktator Husni Laa Mubarak.
“Kesuksesan Mursi merupakan kesuksesan seorang presiden yang lahir dari jalanan Mesir atas keinginan revolusi dan para revolusioner. Kami memandang kemenangannya merupakan langkah awal menuju anak tangga kebangkitan Mesir,” ujar Muhammad Nur.
Ketua Dewan Tertinggi Militer Mesir, marsekal Husain Tantawi telah mengucapkan selamat kepada Muhammad Mursi atas keberhasilannya meraih kursi kepresidenan Mesir melalui pemilu demokratis pertama dalam sejarah Mesir modern. Ketua Parlemen Mesir, Dr. Kamal Janzuri, juga mengucapkan selamat kepada Mursi.
Organisasi-organisasi pemuda dan kelompok-kelompok revolusi di Mesir juga menyampaikan ucapan selamat kepada Mursi atas kemenangannya dalam pilpres Mesir. Semua organisasi dan kelompok mengharapkan Mursi mampu merealisasikan tujuan-tujuan revolusi rakyat.
“Tuntutan pertama dan paling penting adalah hak orang yang syahid. Tanggung jawab Anda untuk membebaskan para pemuda yang ditangkap, dijebloskan ke dalam penjara, dan disiksa secara keji dalam penjara-penjara militer oleh pihak militer yang selalu membunuhi rakyat. Di antaranya yang paling bertanggung jawab adalah para perwira militer 8 April,” demikian tuntutan Gerakan Pemuda 6 April Alexandria kepada Mursi.
(muhib almajdi/arrahmah.com)