DAMASKUS (Arrahmah.com) – Jumlah warga sipil muslim yang gugur oleh peluru militer rezim Suriah pada Ahad (1/7/2012) di berbagai wilayah Suriah menjadi 57 orang. Di antaranya terdapat seorang anak dan empat wanita.
Damaskus Centre for Human Rights melaporkan jumlah tersebut setelah mengumpulkan kesaksian para warga yang selamat dari serangan militer rezim Suriah di beberapa propinsi.
Dari data yang berhasil dikumpulkan oleh Damaskus Centre, sebanyak 10 korban gugur di propinsi Idlib, 9 korban di propinsi Homs, 8 korban di Damaskus dan pinggiran Damaskus, 7 korban di propinsi Dara’a, 6 korban masing-masing di propinsi Hamah dan Alepo, dan seorang korban masing-masing di propinsi Dier Ezur dan Haskah.
Korban gugur sebanyak ini jatuh hanya sehari setelah perhitungan resmi Suriah Human Rights Watch yang menyebutkan sedikitnya 174 warga sipil muslim gugur pada Sabtu (30/6/2012) di seluruh wilayah Suriah. Jumlah tersebut termasuk sedikitnya 30 warga yang gugur saat bus rombongan pengantar jenazah yang mereka kendarai dihantam tembakan tank militer di pinggiran Damaskus.
Sementara itu Aliansi Umum Revolusi Suriah melapokan bahwa militer rezim Suriah kembali melakukan bombardier massif terhadap desa Jaubar dan Sulthaniyah di Homs Tengah. Bombardir militer juga menghujani distrik Halfaya, Talbisah dan Ghantu di propinsi Homs.
(muhb almajdi/arrahmah.com)