KAIRO (Arrahmah.com) – Junta militer Mesir dan para anggota kelompok sekuler mengepung Masjid Fatiha di Ramses Square, Kairo, memblokade sekitar 300 Muslim pendukung Mursi yang ada di dalamnya.
Osama Abu al Hasan, salah seorang yang berada di Masjid mengatakan kepada kantor berita Anadolu melalui telepon, bahwa sudah dua jam berlalu sejak mereka ditahan di dalam Masjid dan tentara mengancam mereka dengan senjata api.
“Di sini, sekitar 300 jama’ah terkunci di Masjid. Kebanyakan dari mereka anak-anak, perempuan dan orang tua,” ujar Abu al Hasan yang meminta masyarakat untuk membantu mereka.
Sementara itu, menurut informasi terbaru, selama bentrokan terakhir di Kairo, dilaporkan 7 orang tewas dan 260 terluka.
Jutaan orang bergabung menentang kudeta di 22 kota di seluruh negeri. Protes berubah menjadi bentrokan dengan kaum sekuler dan tentara.
Di Alexandria, kota terbesar kedua di Mesir, demonstrasi menentang kudeta militer terjadi di depan Konsulat AS. (haninmazaya/arrahmah.com)